
Menjelang akhir tahun pelajaran 2021/2022 SMA Negeri 1 Kotabumi menyelenggarakan rapat dinas secara luring, hal ini berdasarkan situasi dan kondisi perebaran wabah Covid-19 sudah mulai terkendali, meskipun begitu, kegiatan masih mengikuti anjuran protokok kesehatan Covid-19. Rapat Dinas yang dilaksanakan pada tanggal 14 Juni 2022 ini mengagendakan rapat kenaikan kelas dan pembagian tugas untuk tahun pelajaran 2022/2023.
Rapat yang diihadiri Kepala Sekolah dan seluruh guru SMA Negeri 1 Kotabumi dengan bertempat di aula atau ruang rapat sekolah. Rapat dimulai pukul 09.00 sampai 11.30 dengan dengan dibuka langsung oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Kotabumi, Drs. H. Aruji Kartawinata, M.Pd.i., dan menghasilkan keputusan final yang disepakati oleh forum rapat.
Selesai sesi rapat kenaikan kelas dilanjutkan rapat pembagian tugas yang dipimpin oleh Waka Kurikulum SMA Negeri 1 Kotabum, Drs. H. Sariwan Prayogo. Sebelum menyampaikan pembagian tugas, terlebih dahulu Kepala SMA Negeri 1 Kotabumi menyampaikan ucapan terima kasih pada Bapak/Ibu Guru yang sudah membantu dan mengajar secara maksimal meskipun dalam keterbatasan karena wabah Covid-19. Beliau juga berharap agar seluruh keluarga besar SMA Negeri 1 Kotabumi untuk terus mendukung sekolah dengan terus berkreasi dan berinovasi demi kemajuan sekolah.
Waka bidang Kesiswaaan, Dra. Hj. Halimah menambahkan terkait kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang akan diselenggarakan pada tanggal 27-30 Juni 2022 mendatang.
Selepas kegiatan rapat dinas dan pembagian tugas tersebut, kegiatan dilanjutkan denganmenginput nilai e-raport yang dilakukan oleh para dewan guru di ruang lab. komputer SMA Negeri 1 Kotabumi.
Oleh: Pramono_Echo
347 total views, 1 views today